PUPR Bakal Pasang Pintu Kleb Otomatis dan Pompa Air di Sungai Kemuning

Waktu Baca : 2 menit

Banjarbaruklik – Usai mengalami banjir pada dua hari lalu tepatnya pada Rabu (22/2/2023), Dinas PUPR Kota Banjarbaru dalam hal ini Bidang Sumber Daya Air (SDA) terus mencari solusi atau mengurangi dampak luapan air sungai saat terjadi hujan dengan intensitas tinggi.

Kepala Bidang SDA Dinas PUPR Kota Banjarbaru, Subrianto menyampaikan, air Sungai Kemuning yang meluap terjadi apabila hujan deras melanda. Sehingga tempat parkir yang ada di bantaran sungai tersebut terendam.

Read More

Subrianto juga menerangkan, peralatan yang berada di kawasan Sungai Kemuning belum menemukan titik terang upaya relokasi.

Namun tantangan tersebut tidak menyurutkan Pemerintah Kota Banjarbaru untuk mengambil langkah baru yang akan direalisasikan pada tahun ini.

“Selama mereka di situ pasti merekam. Kalau tidak direlokasi, opsi lainnya secara inisiatif mereka menaikkankan rumah rumahnya. Namun demikian tahun ini kami sudah merencanakan penanganan di sana, yaitu pemasangan pintu kleb otomatis dan pompa air,” terangnya.

Selain pemasangan kleb otomatis dan pompa air, rencana lainnya juga sedang dikaji yakni dengan mengganti pagar disepanjang siring Sungai Kemuning dengan beton, guna menambah ketinggian dan daya tampungan air Sungai Kemuning.

Tidak hanya daerah Sungai Kemuning, daerah rawan banjir juga ada di Cempaka. Dimana daerah tersebut juga menjadi langganan banjir yang cukup kompleks, karena pemukiman warga disana hampir berada di atas sungai serta masalah daerah hulu dan hilir.

Meski demikian, Pemerintah Kota Banjarbaru serius dalam penataan sungai-sungai yang ada di Kawasan Kecamatan Cempaka. Dan juga akan memperluas embung yang ada disana menjadi 11 hektar, 2 hektar untuk relokasi 59 kepala keluarga.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *