Mulai Reda, Beberapa Wilayah di Banjarbaru Masih Tergenang

Waktu Baca : < 1 menit

Banjarbaruklik – Kota Banjarbaru Diguyur hujan sejak sore tadi. Beberapa wilayahnya mulai reda. Debit air di Sungai Kemuning yang sebelumnya sempat tinggi, kini berangsur surut.

Dari informasi yang diperoleh Banjarbaruklik.com, untuk Sungai Kemuning kini berangsur normal, dari yang sebelumnya meluap.

Read More

“Saat ini Kemuning sudah aman,” ucap warga Andy.

Tetapi lokasi yang berada di Gang Keluarga atau tepatnya di samping STIMIK Banjarbaru, kondisi air masih lumayan tinggi.

Beberapa warga, juga harus dievakuasi. Pihak BPBD Kota Banjarbaru beserta para relawan, berusaha mengevakuasi warga untuk sementara waktu.

“Untuk di Gang Keluarga, beberapa warga di evakuasi,” ucap salah seorang relawan.

Sebagai informasi, untuk wilayah Cempaka juga terdampak banjir akibat hujan yang deras. Selain itu, wilayah Syamsuddin Noor, tepatnya di Jalan Tonhar juga mengalami banjir.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *