15 Sekolah di Banjarbaru Siap Jadi Tempat Penginapan Jamaah Haul Guru Sekumpul ke-19

Salah satu sekolah yang siap jadi penginapan jamaah haul Guru Sekumpul. (Foto : Ahdalena/Banjarbaruklik.com)
Waktu Baca : 3 menit

Banjarbaruklik – Dalam mendukung penyelenggaraan Haul Abah Guru Sekumpul ke-19, Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Banjarbaru aktif menyiapkan 15 sekolah sebagai posko dan penginapan gratis bagi para jemaah.

Meskipun tanggal pasti acara haul belum diketahui, pihak Dinas Pendidikan sudah melakukan persiapan menyeluruh.

Read More

Kepala Dinas Pendidikan Kota Banjarbaru, Dedy Sutoyo, menjelaskan bahwa sekolah-sokolah ini terletak di sepanjang jalan yang dilintasi oleh para jemaah haul, mencakup wilayah Cempaka, Landasan Ulin, dan Jalan Panglima Batur.

“Kami telah mengoordinasikan 15 sekolah mulai dari tingkat SD hingga SMP untuk dijadikan posko dan penginapan. Persiapan ini dilakukan jauh-jauh hari agar semua sekolah siap menjadi tempat jemaah menginap sementara ketika tanggal pelaksanaan haul diumumkan,” ujar Dedy.

Sekolah-sokolah yang dipersiapkan melibatkan koordinasi dengan pihak sekolah, termasuk persiapan ruang kelas sebagai tempat istirahat, fasilitas pendukung seperti toilet, listrik, air, dan mushala.

“Setiap mendekati momen 5 Rajab (haul Guru Sekumpul), mereka pasti sudah siap dan paham betul apa yang harus dilakukan. Semua ini tetap di bawah koordinasi Dinas Pendidikan dan Panitia Induk di Sekumpul,” tambahnya.

Berikut adalah rincian sekolah yang disiapkan sebagai tempat penginapan/singgah jemaah Haul ke-19 Abah Guru Sekumpul:

1. SDN 1 Sungai Ulin
Alamat : Jalan A Yani Km 35,5, Banjarbaru
2. SDIT Qardhan Hasana
Alamat : Jalan Rahayu, Komplek Qardan Hasana
3. SDIT Robbani
Alamat : Jalan Mentaos Raya, Kelurahan Mentaos Utara
4. SDN 2 Mentaos
Alamat : Jalan Pinus II, Kelurahan Mentaos
5. SDN 3 Sungai Ulin
Alamat : Jalan P. M Noor, Banjarbaru
6. SDN 1 Sungai Besar
Alamat : Jalan A Yani Km 35,5, Banjarbaru
7. SDN 5 Sungai Ulin
Alamat : Jalan P. M Noor, Banjarbaru
8. SDN 3 Cempaka
Alamat : Jalan H Mistar Cokrokusumo, Kecamatan Cempaka
9. SDN 3 Komet
Alamat : Jalan Panglima Batur, Kelurahan Komet
10. SDN 2 Komet
Alamat : Jalan Mawar, Nomor 2, Kelurahan Banjarbaru Utara
11. SDN 1 Komet
Alamat : Jalan Panglima Batur, Kelurahan Komet
12. SMPN 2 Banjarbaru
Alamat : Jalan Panglima Batur
13. SMPN 14 Banjarbaru
Alamat : Jalan Trikora, RT 3 RW 05, Kelurahan Guntung Manggis
14. SMPN 9 Banjarbaru
Alamat : Jalan Karang Anyar No 1 Pondok 4, Loktabat Utara
15. SMPN 15 Kota Banjarbaru
Alamat : Jalan Lingkar Utara (Tegal Arum) RT 44 RW 09, Kelurahan Syamsudin Noor

Jika ditotalkan, 15 sekolah ini diperkirakan bisa menampung lebih dari 2.500 jemaah.

Koordinasi dengan posko induk di Lapangan Murjani dan masyarakat sekitar dilakukan untuk memastikan ketersediaan konsumsi bagi jemaah.

“Insya Allah, konsumsi akan dipenuhi dan dikoordinasikan dengan tim yang menangani, termasuk komite atau dewan guru di setiap sekolah,” jelasnya.

Sekolah-sokolah tersebut juga telah berkomitmen untuk menyediakan ruang kelas, toilet, air, listrik, dan mushala untuk mendukung kenyamanan jemaah yang datang dari berbagai daerah.

Selain itu, para petugas di posko inap akan dikoordinir langsung oleh kepala sekolah dan guru dari masing-masing sekolah.

Reporter : Ahdalena
Redaktur : Ari Sukma Setiawan

 

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *