Pelanggan Cabang I PTAM Intan Banjar Makin Berkembang

LAYANAN: Cabang I PTAM Intan Banjar_FOTO IST
Waktu Baca : 2 menit

Banjarbaruklik – Saat ini pelanggan Cabang I PTAM Intan Banjar semakin berkembang.Terutama dengan hadirnya Bandara Internasional Syamsudin Noor Banjarmasin di Banjarbaru. Ini membuat kawasan Landasan Ulin dan sekitarnya semakin padat. Banyak developer melakukan pembangunan perumahan di kawasan tersebut.“Target kita lumayan tahun 2023. Tentunya kualitas harus terus kita tingkatkan,” pungkas Kepala Cabang I Landasan Ulin H Untung Hartaniansyah.

Berdasarkan data yang dihimpun, total pelanggan di Cabang I PTAM Intan Banjar hingga bulan Mei 2023 tadi mencapai 25.251 Sambungan Rumah (SR). Targetnya di tahun 2023 ini, ada sekitar 2500 pelanggan baru di Cabang I PTAM Intan Banjar.

Read More

Lantaran wilayah ini merupakan kawasan berkembang. Sehingga banyak pemukiman atau perumahan baru, baik di Landasan Ulin dan juga Gambut. Tak sedikit juga warga yang hanya berinvestasi properti di kawasan ini, namun juga menjadi pelanggan PTAM Intan Banjar.

Pelanggan-pelanggan ini banyak mengikuti program deposit PTAM Intan Banjar. Pelanggan bisa melakukan deposit di Kantor PTAM Intan Banjar dengan nilai minimal 6 kali rata-rata tagihan setiap bulannya. Pembayaran tersebut akan menjadi saldo deposit pelanggan dan setiap bulan akan berkurang secara otomatis sesuai tagihan rekening.

Kemudian bagi pelanggan yang melakukan pembayaran deposit selama 1 tahun atau dengan nilai 12 kali rata-rata rekening per bulan maka akan mendapatkan bonus atau diskon pembayaran rekening di bulan terakhir. (abi)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *