Silaturahmi Jambore Kader Posyandu Se Kecematan Banjarbaru Utara

Waktu Baca : 2 menit

Banjarbaruklik – Ketua TP PKK Kota Banjarbaru Hj Ririen Nadjmi Adhani didampingi Walikota Banjarbaru H Nadjmi Adhani, Sabtu (31/8) tadi membuka acara Silaturahmi Jambore Kader Posyandu se-Kecamatan Banjarbaru Utara.


Bertempat di Wisata Hutan Pinus, Kelurahan Mentaos. Kegiatan tersebut dihadiri Camat Banjarbaru Utara Khairil Aqli, Ketua TP PKK Kecamatan Banjarbaru Utara Tien Listiyawati, Lurah Mentaos Ahmad Rifai, Ketua TP PKK Kelurahan Mentaos Nadia Saraswati dan para Kader Posyandu se-Kecamatan Banjarbaru Utara.

Ketua TP PKK Kecamatan Banjarbaru Utara Tien Listiyawati mengucapkan terimakasih atas kehadiran Ketua TP PKK Kota Banjarbaru dan Walikota Banjarbaru dalam acara itu.

“Kehadiran Ibu Ketua PKK dan Bapak Walikota menjadi penyemangat bagi para kader Posyandu untuk melakukan pencegahan stunting dan juga gizi buruk di Kota Banjarbaru,” ucapnya.

Dia menyampaikan, saat ini jumlah Posyandu se-Kecamatan Banjarbaru Utara sebanyak 44. Terdiri dari 10 Posyandu Lansia dan 34 Posyandu Balita.

“Diharapkan melalui Jambore Kader Posyandu ini kita dapat terus memberikan pelayanan kesehatan bagi lansia dan juga balita di Banjarbaru,” katanya.

Sementara itu, Ketua TP PKK Kota Banjarbaru Hj Ririen Nadjmi Adhani menyampaikan bahwa Posyandu sangat berperan penting dalam memberikan pelayanan kesehatan khususnya bagi lansia dan balita.

“Melalui Jambore Kader Posyandu ini diharapkan dapat menambah penyemangat para kader dalam melakukan pencegahan stunting dan gizi buruk di Kota Banjarbaru,” harapnya.

Sementara itu, Walikota Banjarbaru H Nadjmi Adhani dalam arahannya menyampaikan bahwa tugas para kader posyandu sangat penting dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi lansia dan balita.

“Tugas kader juga dilakukan dengan sukarela, semoga ini akan menjadi amal ibadah bagi kita kalau ikhlas dalam melakukannya,” bebernya.

Terkait persoalan stunting di Banjarbaru,dia menuturkan Pemerintah Kota Banjarbaru akan selalu melakukan upaya yang terbaik dalam menanganinya.

“Karena itulah jika ada bapak dan ibu yang menemukan stunting atau gizi buruk, segera laporkan kepada petugas kesehatan, lurah atau camat. Sehingga cepat ditindaklanjuti. Karena di Banjarbaru ini hampir semua tempat terjangkau dengan pelayanan kesehatan dan juga Posyandu,” pungkasnya.(*)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *