Pohon Tumbang Akibat Hujan dan Angin Deras, Satu Pengendara Celaka

Pohon tumbang di Jalan Angkasa akibat hujan dan angin deras. (Foto: Ahdalena/Banjarbaruklik.com)
Waktu Baca : < 1 menit

Banjarbaruklik – Sebuah pohon besar tumbang akibat hujan deras dan angin kencang di Kota Banjarbaru. Pohon tumbang berada di pinggir Jalan Angkasa, Kelurahan Syamsudin Noor, Kecamatan Landasan Ulin.

Kejadian ini terjadi sekitar pukul 20.00 wita saat hujan sedang deras-derasnya. Salah satu perempuan pengendara motor roda dua bernasib malang saat melintasi jalan tersebut.

Read More

“Kan tadi hujan deras sekali disertai angin. Pohonnya roboh. Terus ada perempuan lewat dan menabrak pohon tumbang itu,” ujar Yuni pedang dekat lokasi pohon tumbang.

Yuni menceritakan, perempuan tersebut menggunakan helm kemungkinan karena hujan deras dan kacanya tertutup membuat pandangannya semakin tidak jelas dan menabrak pohon tumbang.

“Mungkin dia biasa lewat sini ga ada apa-apa jadi laju. Tidak sadar kalau di depannya ada pohon tumbang,” tambahnya.

Menurut keterangan Yuni, posisi korban masuk ke dalam pohon tumbang. “Tadi di bantu bapak-bapak yang lewat,” tutupnya.

 

Reporter : Ahdalena

Redaktur : Ari Sukma Setiawan

 

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *