Resep Sambal Belacan Malaysia yang Pedas Nyengat Menyegarkan

Waktu Baca : 2 menit

Banjarbaruklik – Saat udara panas paling cocok makan dengan sambal dadak yang oedas segar. Seperti sambal belacan khas Malaysia yang memakai terasi udang enak.

Suhu yang panas terik bisa membuat orang kehilangan nafsu makan. Meskipun sebagai pelengkap, sambal bisa jadi pembangkit selera makan yang ampuh

Read More

Seperti sambal belacan khas Malaysia yang memakai cabe segar dan terasi udang. Meskipun racikannya sederhana tetapi rasa pedas, gurih dan asamnya sangat menggoda selera.

Sebaiknya racik sambal belacan ini saat akan disajikan agar terasa kesegarannya. Bisa disajikan dengan aneka lalapan segar atau lalapan rebus sesuai selera. Untuk meraciknya, ikuti petunjuk resep berikut ini.

Resep Sambal Belacan Malaysia

Pedas nendang sambal belacan ini bikin badan segar dan mata melek.

Durasi       Tingkat Kesulitan      Porsi

20 menit            mudah                           4
Daerah Asal Masakan : Malaysia
Kategori Masakan        : sambal

Bahan Bahan

10 buah cabe merah keriting
10 buah cabe rawit hijau
5 buah cabe rawit merah
1 buah tomat merah kecil, potong-potong
1 potong besar terasi udang
1/2 sdt gula pasir
1 sdt garam
3 buah jeruk limau besar, ambil airnya
Pelengkap:
Sayuran rebus
Lalapan segar

Cara Memasak:

  1. Cuci bersih semua cabe lalu tiriskan. Potong-potong kasar.
  2. Taruh cabe di dalam cobek. Tambahkan terasi, gula dan garam lalu tumbuk hingga agak Halus.
  3. Tambahkan potongan tomat, tumbuk hingga seluruhnya halus.
  4. Kucuran air jeruk limau lalu aduk rata.
  5. Sajikan sambal belacan dengan lalap sayuran rebus atau segar.

Baca juga:
Resep Sambal Teri Cabe Hijau yang Pedas Segar Untuk Lauk Nasi

Tips membuat sambal belacan Malaysia:
1. Gunakan cabe yang segar agar sambal sedikit berair atau juicy.

2. Terasi udang untuk sambal Ini sebaiknya yang berkualitas bagus. Seperti terasi Bangka, Lombok atau Juana.

 

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *