Patroli Malam Tahun Baru : Polres Banjarbaru Ciptakan Malam Tahun Baru Aman

Kapolres Banjarbaru, AKBP Dody Harza Kusumah saat wawancara di Simpang Empat Banjarbaru. (Foto : Ahdalena/Banjarbaruklik.com)
Waktu Baca : 2 menit

Banjarbaruklik – Jajaran Polres Banjarbaru melaksanakan patroli gabungan menjelang pergantian Tahun Baru 2024 bersama unsur Forkopimda, Minggu (31/12/2023) malam.

Kapolres Banjarbaru, AKBP Dody Harza Kusumah, menyatakan bahwa selama patroli tidak terjadi kecelakaan atau kejadian lain. Dody menegaskan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk memastikan keamanan dan kelancaran lalu lintas.

Read More

“Dalam giat gabungan tersebut, tidak terjadi insiden, dan lalu lintas tetap lancar. Titik kumpul masyarakat, seperti lapangan Murdjani dan Simpang Empat Banjarbaru, dalam kondisi yang kondusif,” ujar AKBP Dody pada awak media.

AKBP Dody menyebutkan, aktivitas masyarakat lebih tinggi dibanding tahun sebelumnya, namun dengan penempatan petugas di titik-titik rawan dan kemacetan, situasinya dapat terkendali.

“Kami mengimbau masyarakat untuk berkumpul hingga pukul 03.00 Wita. Jika masih ada kerumunan, kami akan mengarahkan mereka untuk pulang,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua DPRD Kota Banjarbaru, Fadliansyah Akbar, yang turut serta dalam kegiatan tersebut, memberikan apresiasi terhadap kinerja semua jajaran.

Ia juga menyatakan bahwa lalu lintas di Banjarbaru tetap lancar dan terkendali berkat koordinasi yang baik antara TNI, Polri, Satpol PP, dan Dinas Perhubungan.

“Fadli juga mengimbau agar masyarakat tidak menyalakan petasan pada puncak tahun baru pukul 00.00 Wita. Ia berharap agar malam tahun baru diisi dengan kegiatan positif dan masyarakat tidak mengganggu keamanan dengan perilaku yang meresahkan,” pungkasnya.

Reporter : Ahdalena
Redaktur : Ari Sukma Setiawan

 

 

 

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *