Genjot Progres Lahan Bebas SUTT 150 kV Grogot – Sei Durian, PLN UIP KLT Lakukan Sosialisasi di Buluh Kuning

Waktu Baca : 3 menit

Banjarbaruklik – PLN Unit Induk Pembangunan Kalimantan Bagian Timur (PLN UIP KLT) melalui PLN Unit Pelaksana Proyek Kalimantan Bagian Timur 1 (UPP KLT 1) sebagai direksi pekerjaan, terus tingkatkan progres persentase pengadaan tanah Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150kV Grogot – Sei Durian. Setelah capai progres 76 persen minggu lalu, UPP KLT 1 kembali lakukan sosialisasi pembangunan di Kantor Desa Buluh Kuning Kecamatan Sungai Durian Kabupaten Kotabaru genjot persentase tanah bebas, Senin (10/06).

Kegiatan sosialisasi ini merupakan salah satu langkah dalam tahap pra konstruksi, dimana PLN harus mensosialisasikan kepada seluruh masyarakat di Desa Buluh Kuning terkait rencana pembangunan SUTT 150kV Grogot – Sei Durian.

Read More

General Manager PLN UIP KLT Raja Muda Siregar menyampaikan bahwa dalam kegiatan sosialisasi ini PLN berkomitmen untuk dapat menyampaikan informasi terkait rencana pembangunan di daerah tersebut. Mulai dari tujuan dan dampak dilakukannya pembangunan serta dasar regulasi yang digunakan, bagaimana tahap pembangunannya, hingga lokasi atau titik mana saja yang menjadi lokasi pembangunan maupun mekanisme pelaksanaan pembangunannya.

“Hal ini merupakan kewajiban bagi kami untuk dapat menyebarluaskan informasi yang konkret, tepat dan jelas kepada masyarakat. Karena dalam kegiatan ini PLN juga melakukan pemetaan potensi risiko dan mitigasi yang akan diambil apabila dikemudian hari terjadi hambatan dalam masa pembangunan,” ungkap Raja.

Raja menambahkan bahwa saat ini kontrak konstruksi sedang berproses di PLN Kantor Pusat. Saat ini tugas PLN UIP KLT mempersiapkan lokasi pembangunan 251 tapak tower SUTT 150 kV Grogot – Sei Durian yang nantinya akan melewati beberapa kecamatan dalam 2 provinsi, dengan tujuan untuk perkuatan sistem interkoneksi Kaltim-Kalsel.

”Jumlah tower yang akan berdiri di Desa Buluh Kuning sebanyak 25, dan melalui kegiatan sosialisasi ini PLN UIP KLT berhasil mendapatkan izin kerja pada 22 titik lokasi tower, sehingga jumlah lahan tapak tower yang bisa dikerjakan menjadi 84 persen,” ucap Raja.

Kepala Desa Buluh Kuning Sawaluddin menyampaikan apresiasi kepada PLN bahwa dalam melaksanakan pembangunan SUTT 150kV Grogot – Sei Durian selalu melibatkan pemerintah untuk mensukseskan pembangunan Proyek Strategis Nasional (PSN).

“Melalui sosialisasi ini, dapat dijadikan sebagai wadah komunikasi antara PLN dengan masyarakat untuk menyampaikan segala informasi terkait pembangunan SUTT 150kV Grogot – Sei Durian. Kami sangat menyambut baik adanya pembangunan ini, sehingga masyarakat dapat menerima informasi dengan jelas tanpa keraguan. Harapan kami proyek ini nantinya dapat berjalan dengan baik dan akan memberikan manfaat bagi pengembangan Desa Buluh Kuning maupun wilayah lainnya,” tutup Sawaluddin.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *