Dokumen PSBB Banjarbaru, Batola dan Banjar Tengah Dilakukan Verifikasi

Waktu Baca : 2 menit
Jubir Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kalsel, H. M. Muslim

Banjarbaruklik – Kota Banjarmasin sudah menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) terhitung sejak Sabtu (25/4) kemarin. Tak berselang lama, tiga daerah di Kalsel lainnya juga mulai berinisitif serupa.

“Kita sedang menyiapkan ada tiga daerah, satu kota dan dua kabupaten,” terang Jubir Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kalsel, H. M. Muslim pada keterangan pers (25/4).

Read More

Adapun tiga daerah yang dimaksudkan adalah Kota Banjarbaru, Kabupaten Batola dan Kabupaten Banjar. Saat ini ketiga daerah tersebut tinggal menunggu persetujuan dari Kementerian Kesehatan Pusat.

“Saat ini sedang kita siapkan dokumennya dan sedang dilakukan verifikasi. Kemudian ini juga sudah ditandangani oleh Pak Gubernur (H. Sahbirin Noor),” jelasnya.

Sementara itu untuk Kota Banjarmasin setelah hari penerapan PSBB, masih belum terlihat dampaknya. Beberapa jalanan ataupun lokasi masih terlihat ramai oleh orang-orang.

“Tentu saja apa yang dilakukan PSBB saat ini yang sedang dilaksanakan tentu saja akan kita lakukan evaluasi bagaimana efektivitasnya,” pungkasnya.

Dari ketiga daerah yang tengah mengajukan PSBB, saat ini kasus positif tinggi ada di Batola dengan 30 kasus, kemudian Banjarbaru ada 23 kasus dan Kabupaten Banjar berjumlah 14 kasus. (BK-04)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *