Awal Pekan Ini, NasDem Banjarbaru Buka Pendaftaran Bacalon Kepala Daerah

Waktu Baca : 2 menit
SEKRETARIS NASDEM – Takyin Baskoro

Banjarbaruklik – Usai PDI Perjuangan, awal pekan Senin (23/9/2019) ini, Partai NasDem Kota Banjarbaru membuka pendaftaran bagi Calon Kepala Daerah, yang akan bertarung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)  2020 nanti.

Hal ini disampaikan Sekretaris DPC NasDem Kota Banjarbaru, Takyin Baskoro saat di konfirmasi Banjarbaruklik.com Senin (23/9) sore. Dia mengatakan pembukaan pendaftaran ini dilakukan Partai NasDem serentak se-Indonesia. Mulai dari Tingkat Provinsi sampai dengan tingkat Kabupaten Kota, termasuk di Kota Banjarbaru.

Read More

“Pembukaan pendaftaran Calon Kepala Daerah oleh Partai Nasdem Kita Banjarbaru ini, dilakukan mulai tanggal 23 September sampai 23 Oktober 2019,” ungkapnya melalui sambungan telpon.

Dia menjelaskan, saat dikonfirmasi ini pihaknya sedang melakukan rapat pengurus. Guna pembentukan panitia penjaringan pendaftaran Calon Kepala Daerah ini.

Dengan modal empat kursi di DPRD Kota Banjarbaru, Partai NasDem jelas punya posisi tawar yang cukup kuat. Dalam menghadapi Pilkada Kota Banjarbaru tahun 2020 nanti.

“Pastinya dengan dibukanya pendaftaran ini, kami ingin menjaring pasangan Walikota dan Wakil Walikota, yang  yang sesuai dengan kebutuhan Kota Banjarbaru. Serta seirama dengan visi misi dan platform Partai NasDem,” tegasnya.

Dia menegaskan, tidak ada pembatasan bagi para calon untuk mendaftarkan diri ke Partainya. Sepanjang para calon memenuhi persyaratan, yang ditentukan oleh partai NasDem.

Saat ditanya, soal sudah adakah calon yang akan mendaftarkan diri atau menghubungi pihaknya di hari pertama ini. Dia mengaku memang sudah ada yang berkomunikasi.

“Sudah ada bacalon yang menghubungi. Untuk minta dijadwalkan pendaftaran pasca terbentuk kepanitiaan. Tapi masih rahasia, tidak bisa kami sampaikan saat ini,” terangnya.

Partainya juga membuka diri, bagi siapa saja yang ingin mendaftarkan diri menjadi Calon Kepala Daerah. Pihaknya mepersilahkan untuk langsung datang atau melalui utusan, ke kantor Partai Nasdem Banjarbaru di Ruko Jalan Kemuning  RT 01 RW 01 No1 Kelurahan Guntung Paikat, Banjarbaru Selatan.(zai)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *