Forhati Siap Dukung Pembangunan di Kota Banjarbaru

Waktu Baca : < 1 menit

Banjarbaruklik – Wakil Walikota Banjarbaru Wartono SElakukan  Silaturahmi dengan Forum Alumni HMIwati (Forhati) Kota Banjarbaru di Ruang Tamu Wakil Walikota Kota Banjarbaru, Kamis, (8/7/2021).

Ketua Forhati MD Banjarbaru sekaligus Ketua Perkumpulan Petani Hidroponik Kalsel (PPHKS) Wahdiah menjelaskan maksud kedatangannya adalah ingin bersilaturahmi dan juga memperkenalkan organisasi kepada pemimpin Kota Banjarbaru yang baru.

Read More

“Sehingga dapat bersinergi bersama dalam membangun Kota Banjarbaru dan juga siap mendukung Pemerintah Kota Banjarbaru,” ucapnya.

 

Forhati Siap Dukung Pembangunan di Kota Banjarbaru

Agar nantinya Kota Banjarbaru ini memiliki ikon, terkait pemanfaatan pekarangan dan tentunya diharapkan Kota Banjarbaru bisa jadi pionir di Kalimantan Selatan terkait pemanfaatan pekarangan ini.

Wakil Walikota Banjarbaru Wartono pun menyambut baik kedatangan Forum Alumni HMIwati Kota Banjarbaru.

Terkait pemanfaatan lahan pekarangan Wartono menyampaikan bahwa sudah ada beberapa program yang harus dilaksanakan oleh SKPD terkait sehingga masyarakat dapat meningkatkan kesejahteraannya melalui pemanfaatan lahan pekarangan yang ada di sekitar tempat tinggalnya. (Adl)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *