Banjarbaru Bentuk Tim Percepatan Peningkatan Kualitas Keluarga

Waktu Baca : < 1 menit

Banjarbaruklik – Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru Said Abdullah bersama Ketua TP PKK Kota Banjarbaru Vivi Mari Zubedi buka rapat Koordinasi Tim Percepatan Peningkatan Kualitas Keluarga Kota Banjarbaru di Aula Kelurahan Guntung Manggis, Selasa (11/10/2022).

Dipilihnya Kelurahan Guntung Manggis menjadi lokus percepatan peningkatan kualitas keluarga karena dianggap memiliki wilayah dan penduduk yang besar di Kota Banjarbaru.

Read More

Program ini sebagai bentuk hadirnya Pemkot dalam mensejehterakaan masyarakat dalam lingkup keluarga.

Said Abdullah dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan ini perlu terus ditingkatkan. “Karena ini merupakan permasalahan krusial terkait dengan kesejahteraan keluarga, anak terlantar, pernikahan dibawah umur, hingga tingginya tingkat perceraian,” ujarnya.

Melalui program ini Pemko hadir dengan membentuk tim percepatan yang diisi oleh instansi maupun elemen terkait.

Terdapat beberapa poin utama dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga antara lain, meningkatkan ketahanan keluarga, pencegahan perkawinan anak, pemenuhan hak anak atas ASI esklusif, serta mendekatkan ibu kepada fasilitas kesehatan.

Diharapkan melalui program ini masalah-masalah sosial di masyarakat dapat menemui solusinya dengan baik.

“Mari kita menjadi teladan, dimulai dari menjadi teladan di dalam keluarga kita sendiri,” tuntasnya. (Adl)

 

 

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *