Wali Kota Minta Disdik Bentuk Gerakan Pengumpulan Seragam dan Buku Bekas

Waktu Baca : < 1 menit

Banjarbaruklik – Wali Kota Banjarbaru H M Aditya Mufti Ariffin pimpin rapar koordinasi (Rakor) Pimpinan SKPD se-Kota Banjarbaru untuk bulan Juni 2023 di Aula Gawi Sabarataan, Senin (12/6/2023) kemarin.

Dalam kesempatan itu, Adtiya menginstruksikan kepada Dinas Pendidikan Kota Banjarbaru agar membuat Gerakan Pengumpulan Seragam dan Buku Bekas yang layak.

Read More

Wali Kota mengatakan, di Banjarbaru sudah memasuki bulan ke lulusan, dari pada seragamnya dicoret-coret, buku-bukunya dibuang tidak terpakai lagi, untuk itu tolong dibuat gerakan itu.

“Jadi seragam dan buku yang masih layak kita kumpulkan dari sekolah SD, SMP dan SMA,” ujarnya.

Pada rapat juga disampaikan, pada bulan Juli mendatang Banjarbaru akan menjadi tuan rumah pergelaran MTQ Nasional XXXIV Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan.

Dirinya mengharapkan kerjasama saling membahu dalam menyukseskan ajang ini.

“Ulun minta kerja bareng kita. Walaupun tidak masuk dalam kepanitian tetapi ikut berpastisipasi saling membantu untuk menyukseskan MTQ di Kota Banjarbaru,”tuntasnya.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *