Sinergitas Kalapas dengan Pemkot Banjarbaru

Waktu Baca : 2 menit

Banjarbaruklik – Walikota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffin terima audiensi dari Kepala Lapas Banjarbaru Amico Balalembang di Ruang Tamu Utama Walikota Banjarbaru, Selasa, (23/03/2021).

Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Banjarbaru Amico dalam kunjungannya didampingi Heri Ageng Kabag Umum dan Misra staf umum.

Read More

Maksud dan tujuan melakukan audiensi diantaranya adalah untuk menjaga silaturahmi dan berkoordinasi dengan ajaran Pemerintah Kota Banjarbaru agar terjalin kerjasama yang baik untuk kemajuan pembangunan Kota Banjarbaru.

Pada kesempatan tersebut juga Kalapas menyampaikan, kondisi terkini Lapas Banjarbaru. Yang mana kondisi dalam situasi aman dan kondusif.

Disampaikannya saat ini ada total penghuni sebanyak 1.959 orang, dan 1.808 warga binaan berada di dalam lapas.

“Namun ada pula yang berada di luar lapas. Karena keadaan over kapasitas. Sehingga membuat 151 orang yang berstatus tahanan luar masih dititipkan di Polres setempat,” jelasnya.

Walikota Banjarbaru H M Aditya Mufti Ariffin berharap dengan adanya audiensi ini antara Pemerintah Kota dengan Lapas Banjarbaru bisa terjalin kerjasama yang baik dan kolaborasi sebelumnya bisa ditingkatkan lagi untuk kemajuan pembangunan Kota Banjarbaru. (Adl)

 

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *