Pelantikan Pengurus DPD KNPI Kota Banjarbaru, Ini Harapan Wakil Walikota Banjarbaru

Waktu Baca : 2 menit
BERI KETERANGAN – Wakil Walikota Banjarbaru Darmawan Jaya Setiawan meberikan keterangan kepada Banjarbaruklik, Sabtu (14/3) pagi. 

Banjarbaruklik – Wakil Walikota Banjarbaru, H Darmawan Jaya Setiawan menyempatkan diri hadir secara langsung, saat pelantikan pengurus DPD KNPI Kota Banjarbaru periode 2020-2023, di Taman Van Der Pijl Banjarbaru, pada Sabtu (14/3) pagi.

Wakil Walikota Banjarbaru Darmawan Jaya Setiawan berharap, dengan dilantiknya puluhan keder saat ini rata-rata adalah kader milineal. Bisa memberikan kontribusi bagi Kota Banjarbaru.

Read More

“Para pengurus dilihat dari fisiknya lebih prima dan kesehatannya sangat bagus. Keunggulan ini harus digunakan untuk hal-hal yang bermanfaat. Baik itu dibidang organisasi, olahraga, kemanusiaan, sosial dan lain sebagainya,” ungkapnya kepada Banjarbaruklik.com

Dikatakannya, oleh sebab itu puluhan Pengurus KNPI Banjarbaru yang memiliki energi yang besar dan kreatifitas yang tinggi ini, harus berkontribusi yang besar juga untuk Kota Banjarbaru.

“Kami menyarankan, para pengurus memberikan kontribusi. Dengan  berkarakter dan kompetensi, serta  keahlian sebagai kader milineal,” ujarnya.

Menurutnya, karakter kompentensi ini adalah menjadi karakter pemuda yang mempunyai eksistensi dalam segala hal. Dengan adanya hal ini, sehingga mengalami kemajuan yang luar biasa.

“Diharapkan bisa lebih baik dari pengurusan yang terdahulu. Juga menjalin komunikasi dari berbagai pihak termasuk pemerintah. Serta bisa berkolaborasi dengan berbagai pihak terkait dan pemerintah,” harapnya.

Selain itu, KNPI juga bisa memperbanyak dan memperluas Jaringan (networking) dengan semua elemen.

“DPD KNPI Kota Banjarbaru, harus bisa berkolaborasi dengan stakeholder yang lainnya. Seperti Perguruan Tinggi, Perusahaan media, Instansi Pemerintah dan swata dan BUMN/BUMD. Untuk memajukan dan membangun Kota Banjarbaru ini lebih maju dan lebih baiklagi,” tutupnya.(ari/zai)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *