BMKG : Gempa Bumi 4,8 SR Goncang Kalsel

Peta gempa dari BMKG. (Foto : Istimewa/Banjarbaruklik.com)
Waktu Baca : < 1 menit

Banjarbaruklik – Kalimantan Selatan, dilanda gempa bumi dengan magnitudo 4,8 pada skala Richter. Menurut informasi yang dirilis oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melalui Twitter, gempa tersebut terjadi sekitar pukul 08.22 WIB atau 09.22 Wita.

Gempa ini dikabarkan terjadi sekitar 45 kilometer dari Kota Banjarbaru, dengan kedalaman 10 kilometer dari permukaan laut. Lokasinya tepatnya berada 19 kilometer Timur Laut Banjar, Kalimantan Selatan.

Read More

Meskipun informasi ini disampaikan dengan cepat oleh BMKG, perlu dicatat bahwa hasilnya belum stabil dan bisa berubah seiring dengan kelengkapan data yang terus dikumpulkan.

Saat ini, tim dari Banjarbaruklik.com sedang melakukan pengumpulan informasi lebih lanjut di lapangan serta berkoordinasi dengan pihak terkait untuk memberikan update terbaru mengenai kejadian ini.

Reporter : Ahdalena

Redaktur : Ari Sukma Setiawan

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *