Wakil Ketua I DPRD Banjarbaru Dukung Kampung Bebas Narkoba di Cempaka

Waktu Baca : < 1 menit

Banjarbaruklik – Wakil Ketua I DPRD Banjarbaru, Taufik Rachman, mengungkapkan dukungannya terhadap Kampung Bebas Narkoba yang baru saja hadir di Kecamatan Cempaka, Banjarbaru.

 

Read More

Pada Senin (4/9/2023) kemarin, Taufik beserta jajaran Polda, Polres Banjarbaru, dan Wakil Wali Kota Banjarbaru turut meninjau posko Kampung Bebas Narkoba Cempaka.

Taufik Rachman, seorang politikus muda dari partai Golkar, menilai bahwa kehadiran kampung ini dapat berperan sebagai kontrol sosial yang penting bagi masyarakat Cempaka. Tujuannya adalah untuk mencegah penggunaan narkoba yang merusak.

“Bahwasanya masyarakat sekitar bisa tahu diri. Mereka tahu ada kampung bebas narkoba sehingga peredaran narkoba bisa ditekan,” kata Taufik.

Taufik juga mengemukakan pandangannya tentang penggunaan teknologi drone sebagai alat pengawasan yang efektif untuk mengatasi peredaran narkotika di Cempaka.

Lebih lanjut, Taufik meminta agar instansi terkait segera melakukan sosialisasi tentang kehadiran Kampung Bebas Narkoba ini kepada masyarakat. Sosialisasi dapat dilakukan melalui berbagai cara, termasuk saat khutbah Salat Jumat atau melalui pengajian yang diadakan di Kecamatan Cempaka.

“Apalagi selama ini Cempaka dikenal sebagai wilayah yang sangat agamis,” tambahnya.

Dengan dukungan dari berbagai pihak, harapannya Kampung Bebas Narkoba di Cempaka dapat berperan aktif dalam menjaga lingkungan yang bersih dari narkotika. Hal ini merupakan langkah penting dalam upaya pemberantasan narkoba di wilayah tersebut.

 

 

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *