Soto Banjar Melejit di Jakarta: Lima Destinasi Kuliner Wajib Bagi Penggemar Soto Ayam Khas Banjarmasin

Soto Banjar.(Foto : detik.com)
Waktu Baca : 2 menit

Banjarbaruklik – Di tengah gemerlapnya kota Jakarta, aroma kuah gurih Soto Banjar dari Banjarmasin telah merebut hati para pecinta kuliner. Dari Warung Soto Banjar hingga Soto Banjar ‘Nyaman’ Antasari, lima destinasi kuliner di Jakarta kini memanjakan lidah dengan kelezatan soto ayam khas Kalimantan Selatan ini.

Setiap tempat memiliki keunikan dalam menyajikan hidangan yang memikat. Kuah gurih yang dipadu dengan topping ayam suwir, rebusan telur, perkedel, dan soun menjadi daya tarik utama hidangan ini.

Read More

Kisaran harga yang ramah di kantong, mulai dari Rp 27.000 hingga Rp 54.000, memberikan kemudahan bagi para penikmat Soto Banjar untuk menikmatinya dengan variasi seperti nasi, ketupat, atau lontong sesuai selera.

Tak hanya Soto Banjar, beberapa tempat juga memanjakan pelanggannya dengan pilihan menu spesial dari daerah Kalimantan lainnya, seperti yang ditawarkan oleh Waroeng Kelapa. Meskipun ada yang tersembunyi di dalam perumahan, hal ini tak mengurangi cita rasa yang autentik dari hidangan Soto Banjar.

Soto Banjar dan Sate Tulang Borneo, meski dengan suasana yang sederhana, menyuguhkan hidangan lezat dengan harga yang sangat terjangkau. Dengan kehadiran beragam tempat makan yang menawarkan Soto Banjar di Jakarta, penggemar kuliner kini memiliki lebih banyak pilihan untuk menikmati kelezatan Soto Banjar, sebuah kuliner khas Kalimantan Selatan, di tengah keramaian ibukota yang tak pernah tidur.

Reporter : Ahdalena

Redaktur : Ari Sukma Setiawan

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *