Program Sekolah Paket di Lapas Kelas IIB Banjarbaru Kembali Diaktifkan

Kelapas Kelas IIB Banjarbaru Kunjungi Disdik Banjarbaru. (Foto : Ahdalena/Banjarbaruklik.com)
Waktu Baca : < 1 menit

Banjarbaruklik – Dalam sebuah koordinasi yang diinisiasi oleh Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Banjarbaru dan Lapas Kelas IIB Banjarbaru, disepakati untuk mengaktifkan kembali program sekolah paket di lingkungan lembaga pemasyarakatan tersebut.

Kepala Disdik Banjarbaru, Dedy Sutoyo, menyatakan kesiapannya untuk mendukung program ini dengan melakukan peninjauan ke Lapas untuk menentukan lokasi dan jumlah Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang akan menjadi peserta program.

Read More

“Program sekolah paket sebelumnya sudah dijalankan sejak tahun 2019, namun terhenti akibat pembatasan kegiatan selama pandemi Covid-19 pada tahun 2020,” ujarnya.

Melalui kerjasama antara Disdik dan Lapas, upaya ini dianggap sebagai tindak lanjut dari penandatanganan kerjasama yang dilakukan pada tanggal 22 Januari lalu.

“Tujuan utama program ini adalah untuk memberikan pendidikan kepada WBP yang putus sekolah, sehingga mereka tetap dapat mengakses pendidikan selama menjalani masa pidana,” tambahnya.

Selain itu, Lapas Banjarbaru juga berencana untuk membentuk Pusat Kegiatan Belajar Mengajar (PKBM) sebagai upaya peningkatan dan pengembangan kualitas layanan pendidikan bagi WBP, dengan harapan agar program ini dapat segera berjalan demi memberikan hak pendidikan kepada WBP.

Reporter : Ahdalena
Redaktur : Ari Sukma Setiawan

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *