Pemilu 2024 di Banjarbaru Lancar Meski Sempat Terkendala Gangguan Listrik

Ketua KPU Banjarbaru, Rozy Maulana. (Foto : Ahdalena/Banjarbaruklik.com)
Waktu Baca : < 1 menit

Banjarbaruklik – Pemungutan suara Pemilu 2024 di Banjarbaru telah usai, dan Ketua KPU Banjarbaru, Rozy Maulana, mengklaim bahwa proses tersebut secara umum berjalan lancar.

Rozy menjelaskan bahwa tidak ada Pemungutan Suara Ulang (PSU) yang perlu dilakukan di 898 Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Read More

Meskipun demikian, Rozy mengakui adanya kendala tak terduga saat proses pemungutan suara berlangsung.

Gangguan aliran listrik menjadi masalah utama, terutama di beberapa TPS di Kelurahan Guntung Manggis dan Palam, serta di Kantor KPU.

Gangguan ini terjadi karena kerusakan pada tiang kabel listrik akibat tersenggol truk fuso yang sedang melintas.

Rozy menegaskan bahwa meski terjadi gangguan listrik, tidak ada PSU yang akan diadakan di Banjarbaru.

Saat ini, seluruh kotak suara Pemilu 2024 sedang dalam proses pengembalian ke kantor kecamatan. Meskipun ada beberapa TPS yang terhambat dalam proses penghitungan suara akibat insiden tersebut, namun mereka sedang berusaha untuk mengembalikannya ke kecamatan.

Langkah selanjutnya adalah melakukan perhitungan rekapitulasi hasil pemungutan suara di tingkat kecamatan.

“Besok, rekapitulasi akan dilakukan di Kecamatan Banjarbaru Selatan,” pungkasnya.

Reporter : Ahdalena

Redaktur : Ari Sukma Setiawan

 

 

 

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *