Dapat Undian Pembayaran Rekening Gratis PDAM, Kasdi Mengaku Terbantu

Waktu Baca : 3 menit
BAYAR TEPAT WAKTU: PDAM Intan Banjar memberikan apresiasi kepada pelanggan yang melakukan pembayaran rekening tepat waktu.

Banjarbaruklik – Pelanggan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Intan Banjar mengaku berterima kasih dan terbantu. Dengan program undian pembayaran rekening gratis setiap bulan.

Read More

Pasalnya program undian ini meringankan beban pengeluaran keuangan para pelanggan. Hal ini di sampaikan oleh salah seorang pelanggan setia PDAM Intan Banjar, Kasdi.

Warga Kompleks Surya Sejahtera langgeng, Sungai Sipai Martapura Kota Kabupaten Banjar ini mengaku, dengan undian penerima pembayaran rekening gratis dari PDAM. Dirinya dapat mengurangi biaya pengeluaran bulanan dirinya.

“Saya beserta keluarga berterima kasih dengan PDAM Intan Banjar. Karena terpilih menjadi salah satu pelanggan, yang digratiskan pembayaran rekening leding di Bulan Agustus ini,” ungkapnya kepada Banjarbaruklik.com, Minggu (1/9).

Dia menjelaskan, setiap bulannya dirinya membayar rekening PDAM sekitar Rp 300 ribu. Uang yang tadinya dialokasikan untuk pembayaran ini, dapat digunakannya untuk pengeluaran lainnya.

“Saya selalu membaayar rekening leding setiap tanggal 5 setiap bulannya. Uang yang tadinya untuk pembayaran leding ini, dapat saya alokasikan untuk menutupi pembayaran lainnya. Seperti kebutuhan rumah tangga dan pembayaran rekening listrik,” jelasnya.

Dirinya berharap, kedepan PDAM intan Banjar semakin memperbaiki pelayanannya kepada para pelanggan. Baik di Kabupaten Banjar dan Kota Banjarbaru.

Sementara itu, Kepala Bagian Keuangan PDAM Intan Banjar Asmaraning Mutiana mengungkapkan, setiap bulannya ada 15 pelanggan PDAM, menjadi penerima pembayaran rekening gratis. Termasuk di bulan September 2019 ini.

Dia menjelaskan,  program undian ini, guna memotivasi pelanggan. Dalam membayar rekening air tepat waktu dan menghindari denda setiap bulannya.

“Pelanggan PDAM Intan Banjar, kami pacu terus untuk membayar tagihan tepat waktu. Pasalnya, kami tidak ingin pelanggan mendapatkan denda lantaran telat membayarkan tagihan,” ucapnya, Minggu (1/9).

Anna yang juga selaku Plt Direktur Umum PDAM Intan Banjar ini mengungkapkan, para pelanggan yang beruntung ini, merupakan pelanggan yang melakukan pembayaran tagihan air leding tepat waktu di bulan Agustus 2019 tadi.

“Pelanggan yang melakukan pembayaran rekening air sebelum tanggal 10 setiap bulannya, kita lakukan pengundian. Tidak ada kategori pelanggan, semuanya bisa dapat undian. Bahkan bisa berkali-kali,” jelasnya.

Diterangkannya, para pelanggan yang sudah pernah mendapatkan undian sebelumnya. Tidak menutup kemungkinan akan kembali mendapatkan apresiasi dari PDAM Intan Banjar. Hal ini ungkap Anna, sebagai bentuk penghargaan PDAM Intan Banjar kepada pelanggannya. (*/zai)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *