Komeng Buka-bukaan Tentang Masa Lalu Sebagai Aktivis dan Kiprahnya di HMI

Komeng dalam video podcast Deddy Corbuzier terbaru.(Foto : jawapos.com)
Waktu Baca : 2 menit

Banjarbaruklik – Publik mungkin jarang yang mengetahui, di balik persona pelawak yang melekat pada dirinya, Alfiansyah Bustami atau yang akrab disapa Komeng, ternyata menyimpan cerita masa lalunya sebagai seorang aktivis. Kini, sebagai anggota DPD RI mewakili Dapil Jawa Barat, Komeng mengungkapkan bahwa dirinya pernah aktif berdemonstrasi di masa kuliahnya.

Dalam sebuah wawancara eksklusif dengan Rosi dalam acara “Politik Uhuy Komeng: Rahasia di Balik Lolos ke Senayan” yang ditayangkan di kanal YouTube Kompas TV pada Sabtu (24/2/2024), Komeng membagikan pengalamannya. Dia mengaku pernah menjadi bagian dari Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) semasa menuntut ilmu di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Tribuana.

Read More

Menceritakan lebih lanjut, Komeng mengisahkan bagaimana ia tanpa sengaja terlibat dalam aksi demonstrasi era reformasi tahun 1998. Dengan nada bercanda, ia menjawab pertanyaan Rosi tentang apakah ia merupakan aktivis saat itu. “Bukan aktivis Bu, saya naik bus gak tau busnya ke sana (aksi demonstrasi),” ujarnya, memancing tawa.

Selain itu, Komeng juga bercerita tentang pengalamannya saat ikut pengkaderan HMI. Dengan gaya komedinya, ia mengungkapkan bahwa dirinya tergoda untuk bergabung karena tertarik dengan tawaran menginap di vila dengan biaya yang sangat terjangkau, tanpa menyadari apa yang akan dia hadapi. “Jadi, banyak kejadian yang akhirnya saya tidak sengaja. Masuk HMI di kampus itu tulisannya Rp 10 ribu seminggu di vila. Siapa yang gak mau ikut? Saya ikut, gak taunya disiksa Bu, suruh ini, suruh itu,” cerita Komeng dengan ringan.

Mengenang masa-masa tersebut, Komeng tak lupa menyebut Eggi Sudjana, politikus PAN yang dulu mengajaknya bergabung dengan HMI. Melalui kisah-kisah yang dibagikan, terlihat bahwa jalan hidup Komeng tidak hanya sekadar penuh dengan tawa, namun juga perjuangan dan cerita inspiratif yang layak dikenang.

Reporter : Ahdalena

Redaktur : Ari Sukma Setiawan

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *