UPDATE! 9 Tempat Makan Enak di Banjarbaru Paling Recommended

Waktu Baca : 5 menit

Banjarbaruklik – Kota Banjarbaru dengan julukan Idaman (Indah, Damai dan Nyaman) memiliki ragam tempat makan yang enak dan nyaman. Hampir di setiap sudut kota, ada saja Rumah Makan (RM) yang jadi favorit warganya.

Sebut saja misalnya RM. Semua Senang Pak Siyo, Warung Poro Tongseng, Duta Rasa dan masih banyak lagi tempat makan dengan menu andalannya masing-masing. Berikut daftar tempat makan enak di Banjarbaru yang paling recommend.

1. RM. Semua Senang Pak Siyo

Tempat makan sederhana ini selalu ramai setiap harinya selain dikunjungi penikmat kuliner tempat ini salah satu tempat favorit menjamu tamu atau pejabat dari luar daerah karena untuk rasa tidak perlu diragukan dengan menu andalan ayam kampungnya, dengan letak strategis tidak jauh dari pusat kota dan bandara. Lokasinya di Jl. A. Yani Km 30,5.

2. RM. Berkat

Selain RM. Semua Senang Pak Siyo, tempat ini juga menjadi salah satu tempat pilihan para pejabat untuk makan. Berlokasi di Jl. A. Yani No.29 Kec. Landasan Ulin tempat makan ini memiliki lahan parkir yang cukup luas berada di jalan utama cukup dekat dengan bandara. Menyediakan aneka hidangan dengan menu masakan khas banjar dengan jenis bakaran dan goreng.

3. RM. Duta Rasa

Berada di Jl. Panglima Batur sekitar 3 menit dari pusat kota, tempat makan ini memiliki banyak pilihan makanan, menu andalan yang dimilikinya yaitu ayam krispy. Mempunyai pasilitas tempat makan yang luas dan bertingkat, dengan pelayanan yang cepat.

4. Ayam Bakar Wong Solo

Siapa yang tak kenal dengan tempat makan satu ini, rumah makan yang kini membuka 3 tempat di Banjarbaru pertama di seberang taman Van Der Pijl kedua di Bundaran Simpang empat dan yang ketiga berada di Samping Jl. Garuda Landasan Ulin. Tempat ini menjadi pilihan tepat untuk makan bersama keluarga dan teman.

5. RM. Swarga

Rumah makan yang terletak di Jl. A. Yani Km 34 ini yang sempat tutup karena renovasi terkenal dengan hidangan khas Banjar-nya, menu andalan itik panggangnya sangat menggoda ketika asap pembakaran dengan wangi rempah menggoda pengendara dan pecinta kuliner untuk mampir mencicipi.

6. Warung Poro Tongseng OK

Tampat makan yang hanya menyajikan tongseng namun ada 3 pilihan yaitu ayam, iga dan bebek dengan tingkat kepedasan bisa reques sesuai selera dan pelanggannya porsi nasi cukup, warung ini juga menyajikan dengan tempat makan unik berbentuk cobek yang terbuat dari tanah liat, berlokasi di Jl. Bina Satria Loktabat Utara.

7. Soto Lamongan Ratu Sari

Terletak di Jl. Panglima Batur seberang RS. Mawar, tempat makan ini menyajikan ayam dan babat dengan berbagai toping tambahan seperti hati, ceker, sayap dengan tambahan koya yang bisa minta sepuasnya. Selain rasanya yang enak porsi yang cukup banyak dengan harga yang terjangkau manjadi pilihan mahasiswa untuk mengatasi rasa lapar.

8. RM. Ramania

Rumah makan yang tutup setiap hari senin yang terkenal dengan sate kambingnya, selain menjual sate juga ada menu ayam goreng, tongseng dan gulai dengan harga yang terjangkau, termasuk rumah makan lama yang masih bertahan hingga saat ini Lokasi di Jl. A. Yani Km 24,5 Landasan Ulin.

9. Ayam Goreng Gepuk (AGG)

Banjarbaru terkenal salah satu kota yang memiliki kuliner dengan harga murah dan enak. Karena banyak perantauan di sini seperti mahasiswa maka banyak tempat makan yang murah. Selain murah kulinernya juga unik dan enak enak, banyak tersebar di kawasan Sekitaran Kampus ULM dan UNISKA. Salah satunya adalah Ayam Goreng Gepuk Banjarbaru (AGG)

Bagi mahasiswa Banjarbaru tentu tidak asing dengan tempat makan satu ini, dengan menu ayam dengan jenis sambal beragam dengan sambal juaranya yaitu sambal hiyung, tersedia sambal terasi, cacap, kecap, ijo dan masih banyak lagi pilihan sambal. Harga mahasiswa banget dengan porsi yang cukup dengan lokasi dekat dengan kampus di Jl. Dahlina Raya Loktabat selatan tutup setiap hari Minggu.

“Ayam Goreng Gepuk ini sudah berjalan 3 tahun. Alhamdulillah respon konsumen baik. Banyak Orang datang kesini karena tertarik dengan Varian Sambal yang beraneka ragam. Salah satu best seller kami, adalah Varian Sambal Hiyung yang menjadi Sambal terpedas kami. Harga yang sangat Terjangkau yaitu 12 ribu per porsi juga sangat disukai pelanggan,” ujar owner AGG Banjarbaru, Setyo Ramadhan.(*)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *