Resep Aneka Minuman Segar Praktis dan Murah Cocok untuk Buka Puasa Ramadan

Waktu Baca : 4 menit
Resep Aneka Minuman Segar Praktis dan Murah Cocok untuk Buka Puasa Ramadan
SEGAR: Aneka resep minuman segar praktis dan murah teman berbuka puasa ramadan.



BANJARBARUKLIK.COM – Buka puasa di bulan ramadan disunahkan diawali dengan yang manis-manis. Beragam resep aneka minuman segar ini sepertinya cocok sebagai menu pembuka saat berbuka puasa tiba. Cara membuatnya cukup praktis dan murah untuk berbuka puasa ramadan.

1. Es Blewah

Read More

Buah yang satu ini boleh dibilang salah satu jenis buah musiman yang selalu hadir di bulan puasa ramadan. Di Kalimantan Selatan, jenis buah yang satu ini sudah tak asing lagi. Mudah dijumpai di pasar wadai ramadan maupun di pinggir-pinggir jalan raya dijajakan oleh mereka yang mencari peruntungan dengan berdagang buah-buahan segar.

Untuk berbuka, anda bisa mencoba buah beraroma khas ini di rumah sebagai menu berbuka puasa. Selain memiliki kandungan serat yang cukup tinggi, buah blewah kaya akan vitamin A, C, tidak mengandung kolesterol sama sekali. Selain itu, blewah juga kaya akan mineral seperti kalium an asam folat. Ketika berpuasa tubuh banyak membutuhkan asupan vitamin, sehingga mengonsumsi blewah sebagai hidangan pembuka puasa akan banyak memberikan manfaat bagi tubuh anda.


Bahan-bahan: 
Resep Aneka Minuman Segar Praktis dan Murah Cocok untuk Buka Puasa Ramadan
Es Belewah

  • 250 gr blewah, kerok memanjang
  • 250 gr sari kelapa
  • 100 gr kolang-kaling, iris tipis
  • 100 gr gula pasir
  • 100 ml air
  • 500 gr es serut
  • 10 sdm sirup cocopandan


Cara membuat: 
Siapkan gelas saji, tata blewah, sari kelapa, kolang kaling.  Tutup dengan es serut dan sirup merah. Sajikan segera

2. Es Shanghai

Dari penampilannya saja, berbuka dengan es Shanghai akan memberi kesegaran tersendiri bagi anda saat berbuka. Mirip dengan es teler, es Shanghai disajikan tanpa pemanis gula.


Bahan-bahan:
Resep Aneka Minuman Segar Praktis dan Murah Cocok untuk Buka Puasa Ramadan
Es Shanghai

  • 100 gr cincau hitam
  • 100 gr daging kelapa muda
  • 100 gr nangka muda, potong dadu kecil
  • 200 gr daging alpukat, potong dadu
  • 100 gr kolang kaling siap pakai, iris tipis
  • 100 gr rumput laut
  • 5 sdm sirup merah
  • 5 sdm susu kental manis
  • 500 gr es serut


Cara membuat:
Siapkan gelas saji.  Susun cincau hitam, alpukat, kelapa muda, nangka, kolang kaling, rumput laut di dalam gelas. Tutup dengan es serut hingga menggunung.  Tuangi bagian atas es serut dengan sirup merah dan susu cair.  Sajikan segera.

3. Es Cendol


Es yang satu ini adalah kuliner tradisional yang sering kita jumpa. Ya, sering mejeng di lokasi-lokasi jajanan pasar wadai ramadan, es cendol juga cocok dinikmati sebagai teman berbuka puasa ramadan.

Bahan-bahan:
Resep Aneka Minuman Segar Praktis dan Murah Cocok untuk Buka Puasa Ramadan
Es Cendol

  • 50 gram tepung sagu
  • 100 gram tepung beras
  • 100 ml air suji
  • 200 ml air
  • 100 gram nangka matang, potong dadu 1 cm
  • 200 ml santan kental matang
  • 2 lembar daun pandan, simpulkan
  • ½ sdt garam
  • 150 gram gula merah sisir
  • 100 ml air
  • 500 gram es seru


Cara membuat:
Campur tepung beras, tepung sagu, air suji, dan air menjadi satu. Masak sambil diaduk-aduk hingga jadi bubur yang kental.
Siapkan baskom ukuran sedang isi dengan air dingin, saring adonan bubur tepung dengan saringan cendol. Biarkan jatuh ke dalam baskom dan membeku membentuk cendol.
Rebus santan, garam, dan daun pandan hingga mendidih angkat.
Rebus gula merah dengan 100 ml air hingga larut dan mengental. Angkat.
Penyajian: Letakkan dan susun larutan gula, cendol, nangka, santan dan es serut. Sajikan segera.

4. Es Kelapa Muda

Resep Aneka Minuman Segar Praktis dan Murah Cocok untuk Buka Puasa Ramadan
Es Kelapa Muda


Segar, nikmat sudah bisa terbayang saat mengkonsumsi es Kelapa Muda. Terlebih setelah belasan jam menahan lapar dan haus, minuman ini bisa menjadi pilihan untuk mengembalikan kebugaran tubuh di bulan puasa. Cara membuat dan memperolehnya yang mudah, es Kelapa Muda bisa menjadi pilihan praktis untuk berbuka puasa.


Bahan-bahan:
  • 200 gr kelapa muda, serut memanjang
  • 100 gr rumput laut
  • 400 ml air kelapa muda
  • 500 gr es serut
  • 100 gr gula merah, serut, larutkan dengan air hangat


Cara membuat:

Siapkan 5 buah gelas saji, susun kelapa muda, rumput laut dalam gelas. Beri air kelapa muda, es serut dan larutan gula merah.  Sajikan segera.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *