Rapat Paripurna DPRD, Walikota Banjarbaru Sampaikan 3 Buah Raperda

Rapat Paripurna DPRD, Walikota Banjarbaru Sampaikan 3 Buah Raperda
Waktu Baca : < 1 menit

Banjarbaruklik – Rapat Paripurna penyampaian 3 Raperda sekaligus penyampaian laporan keterangan pertanggungjawaban Walikota Banjarbaru akhir tahun anggaran 2020 di Ruang Graha Paripurna DPRD Kota Banjarbaru, Rabu, (31/3/2021).

“Pada siang hari ini penyampaian 3 buah Raperda dari Pemerintah Kota terkait retribusi, pengelolaan aset daerah dan bantuan hukum untuk masyarakat,” ujar Walikota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffin.

Read More

Dimana pada kesempatan itu ia juga menyampaikan laporan keterangan pertanggungjawaban anggaran tahun 2020.

 

Rapat Paripurna DPRD, Walikota Banjarbaru Sampaikan 3 Buah Raperda

Apabila telah disahkan menjadi Perda ia berharap Pendapatan Asli Daerah (PAD) mengalami peningkatan. Baik itu melalui pengelolaan aset yang ada maupun aset yang bisa ditarik retribusi untuk meningkatkan PAD.

“Kita ingin meningkatkan PAD baik dari aset maupun retribusi yang ada di Kota Banjarbaru,” jelasnya.

Kamudian terkait bantuan hukum. Disampaikannya, bantuan hukum sebagai upaya melindungi masyarakat yang terlibat kasus hukum maupun masyarakat yang terimbas hukum yang memerlukan bantuan.

“InsyaAllah ini akan terealisasi apa bila Raperda tersebut sudah menjadi Perda,” tutupnya. (Adl)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *