Plt. Bidang PDASRHL Dishut Kalsel Sampaikan Informasi Hasil Pengecekkan RehabDAS di Apel Senin Bersama

Waktu Baca : 2 menit

Banjarbaruklik – Sebelum memulai aktifitas kantor, seluruh staf Dishut Prov Kalsel dan Polisi Kehutanan berkumpul untuk melaksanakan kegiatan rutin Apel Senin Pagi.

Mengingat masa Pandemi Covid-19 masih belum benar benar hilang, Apel Senin yang dilaksanakan Dishut Prov Kalsel tetap mematuhi Protokol Kesehatan seperti menggunakan Masker, Handsanitizer dan Menjaga Jarak. Senin, (13/6) Pagi.

Read More

Apel tersebut dipimpin oleh Plt Kabid Pengelolaan Daerah Aliran Sungai dan Rehabilitasi Hutan dan Lahan (PDASRHL) I Gede Arya Subhakti, bersama para Esselon 3 dan 4 serta seluruh Staf Dishut Prov Kalsel.

Apel senin diisi dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mengheningkan Cipta lalu dilanjutkan pembacaan Pancasila, Undangan Undang Dasar 1945 dan Pembacaan Panca Prasetya Korps Pegawai Republik Indonesia serta pembacaan Visi Misi Provinsi Kalimantan Selatan Tahun 2021-2026.

Plt Kabid Pengelolaan Daerah Aliran Sungai dan Rehabilitasi Hutan dan Lahan (PDASRHL) I Gede Arya Subhakti, dalam amanatnya menyampaikan hasil pengecekkan lokasi izin Rehablitasi Daerah Aliran Sungai (Rehab DAS) yang berada dikawasan Tahura Sultan Adam Mandiangin dan dikerjakan para pemegang Izin Pinjam Pakai Kawasan Hutan (IPPKH).

“Pada saat kami kelapangan kemarin untuk melihat langsung lokasi izin Rehablitasi Daerah Aliran Sungai (Rehab DAS) yang berada dikawasan Tahura Sultan Adam Mandiangin, dari dua pemegang Izin Pinjam pakai Kawasan Hutan (IPPKH) yang kami lihat kemarin dari segi jumlah/luas tanamannya sudah tercapai namun dari segi kualitas tanamannya sebagian masih kurang baik.

Tanaman yang kurang baik ini memang punya banyak faktor, dari dua lokasi IPPKH yang kami lihat kemarin faktor permasalahannya diantaranya dari segi kesuburan tanahnya yang kurang baik, kurangnya unsur hara, dan banyaknya batu menjadi permasalahan besar untuk membesarkan tanaman-tanaman Rehab DAS disana.

Tanaman juga merupakan salah satu makhluk hidup yang perlu juga diberi pemeliharaan dan perawatan yang cukup intens artinya juga harus didukung dengan upaya yang lebih keras dan pendanaan yang lebih besar untuk pemberian pemupukan yang baik untuk memaksimalkan kualitas tanaman yang sudah tertanam,”kata I Gede Arya Subhakti.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *