![]() |
DIUNDUR – Ketua DPC PKB Banjarbaru, Ririk Sumari dan seluruh Pengurus berfoto bersama. Pihaknya berinisiatif, jadwal pengembalian berkas dari para Bakal Calon Kepala Daerah diundur. |
Banjarbaruklik – Dewan Pimpinan Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Banjarbaru, memundurkan jadwal pengembalian berkas Calon Walikota dan Wakil Walikota Banjarbaru 2020, yang mendaftarkan diri ke Partai Mereka. Apa alasannya?
Jika sesuai jadwal, proses penjaringan Pendaftaran dilaksanakan selama 9 hari sejak 11 Oktober sampai 19 Oktober 2019. Sedangkan jadwal pengembalian berkas para Calon ke DPC PKB Banjarbaru, akan dilaksanakan pada satu hari saja yaitu Minggu (20/10/2019) ini.
Ketua Panitia Tim Penjaringan Pendaftaran DPC PKB Banjarbaru, Hairul membenarkan jika jadwal ini diundur. Dimana jadwal pengembalian berkas dan dialog dengan Bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota ini. Diundur jadwalnya menjadi Sabtu (26/10) pekan depan.
“Jadwal pengembalian berkas dan dialog diundur ke Sabtu (26/10) nanti.
Alasannya karena Minggu (20/10) ini, momentumnya berbarengan dengan Haul Guru Bangil dan Pelantikan Presiden,” ungkapnya Minggu (20/10) kepada Banjarbaruklik.
Dia menjelaskan, pengunduran jadwal ini merupakan inisiatif Pengurus dan Panitia Penjaringan DPC PKB Banjarbaru sendiri. Serta sudah dapat persetujuan dari Pengurus DPW PKB Kalsel.
“Karena jadwalnya serentak, ada beberapa yang memundurkan jadwalnya. Termasuk DPC PKB Banjarbaru. Alasannya karena kami takutkan banyak calon yang tidak hadir pada jadwal pengembalian berkas ini. Oleh sebab itu kami usul dimundurkan jadwalnya,” terangnya.
Alasan ketidakhadiran Bakal Calon ini mendasar. Pasalnya beberapa Calon memang biasanya menghadiri Haul Guru Bangil, di Jawa Timur setiap tahunnya.
Pola pengembalian berkas Calon Walikota dan Wakil Walikota dalam satu hari ini. Memang baru diterapkan oleh PKB Banjarbaru saja, apalagi didalamnya nanti akan dibalut dengan dialog. Antara Bakal Calon Kepala Daerah yang mendaftar, dengan seluruh pengurus DPC PKB Banjarbaru.
Sampai saat ini sudah ada beberapa Calon Walikota dan Wakil Walikota yang mengambil berkas di PKB Banjarbaru. Diantaranya pasangan Petahana, Nadjmi Adhani – Darmawan Jaya. Lalu Pasangan penantang Aditya Mufti Ariffin – AR Iwansyah. Serta Penantang lainnya Dr Halim.
Dengan diundurnya jadwal pengembalian berkas ini. PKB Banjarbaru jua secara otomatis memperpanjang jadwal pendaftaran, samai pekan depan.(zai)