Pilkada Banjarbaru, PKS Akhirnya Usung Gusti Iskandar – AR Iwansyah

Waktu Baca : 3 menit
SERAHKAN SK – Ketua DPW PKS Kalsel, Ja’far menyerahkan SK Dukungan PKS ke  pasangan Bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota Banjarbaru, H Gusti Iskandar- H AR Iwansyah.

Banjarbaruklik – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) resmi memberikan Surat Keputusan (SK) bagi Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah, yang akan bertarung pada Pilkada Kalsel Desember 2020 ini.

Salah satunya adalah mengusung Pasangan Bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota Banjarbaru, H Gusti Iskandar-H AR Iwansyah.

Read More

Hal ini secara resmi menjawab teka-teki bakal kemana PKS akan berkoalisi. Penyerahan SK dukungan ini diserahkan di Hotel Best Western Banjarmasin, Sabtu (29/8) siang.

Penyerahan SK Dukungan PKS ini diserahkan langsung oleh Ketua DPW PKS Kalsel, Ja’far. Dia mengungkapkan,  dari 7 Pilkada di Kabupaten Kota, PKS memberikan kepada 6 pasangan Bakal Calon, kecuali HST. Serta untuk Pilgub ke Pasangan Petahana H Sahbirin Noor-Muhidin. Untuk Pilkada HST, Kader PKS maju lewat jalur Independen.

“PKS juga memasang kader di Pilkada 2020 ini, mulai dari Banjarmasin, HST dam Balangan. Memang lebih banyak ke pasangan yang kadernya Golkar. Alasan kami karena pembicaraannya sudah lama, komunikasi politiknya sudah nyambung. Tahun ini chemistry nya dapat dengan Golkar,” ungkapnya kepada Banjarbaruklik.

Dirinya tidak memungkiri, paketan Bakal Calon Kepala Daerah di Kabupaten Kota, memang sejalan dengan usungan di Pilgub. Karena kedepan koordinasi dan pergerakannya pasti nyaman dan akan lebih mudah.

BERI KETERANGAN – Ketua DPW PKS Kalsel, Ja’far memberikan keterangan kepada Banjarbaruklik.

“Untuk Banjarbaru,  PKS akhirnya ke pasangan H Gusti Iskandar- H AR Iwansyah. Karena chemistry lebih nyaman ke Golkar,” terangnya.

Dibeberkannya, pasca meninggalnya almarhum Nadjmi Adhani, proses komunikasi politik terbuka lebar. Pihaknyapun sudah berkomunikasi dengan semua pihak, termasuk dengan Darmawan Jaya Setiawan.

“Karena PKS mendukung satu paket pasangan bukan perorangan, jadi kami tidak bisa meneruskan dukungan. Pak Jaya berdasarkan pesan Almarhum Pak Nadjmi meminta untuk menjadi nomer satu. Tapi pak Jaya memilih menjadi nomer dua, akhirnya kami mengambil keputusan sendiri,” terangnya.

Selain Gusti Iskandar-H AR Iwansyah, PKS juga memberikan SK Dukungan kepada pasangan Bakal Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah lain di Kalsel.

Untuk Banjarmasin, PKS menyerahkan SK dukungan dan formulir B1KWK kepada pasangan Ananda – Musaffa Zakir.

Pilwali Banjarbaru, PKS menyerahkan SK dukungan dan formulir B1KWK kepada pasangan H Gusti Iskandar Sukma Alamsyah – H AR Iwansyah.

Untuk Pilkada Kabupaten Banjar, SK dukungan dan formulir B1KWK diserahkan kepada pasangan H Rusli – Guru Fadlan.

Kabupaten Balangan, PKS menyerahkan SK dukungan dan formulir B1KWK kepada pasangan Ansharuddin – Noor Iswan di Pilkada Balangan.

Di Kotabaru PKS menyerahkan formulir B1KWK kepada pasangan Sayed Jaffar – Andi Rudi Latief.

Di Tanah Bumbu, SK dukungan dan formulir B1KWK diserahkan kepada sang petahana Sudian Noor.

Sedangkan di Pilgub Kalsel, PKS menyerahkan SK dukungan dan formulir B1KWK kepada sang Incumbent H. Sahbirin Noor – H Muhidin.

Pada penyerahan SK Dukungan ini juga dibarengi dengan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas), Pemenangan Pilkada Serentak 2020, yang dipimpin langsung oleh Presiden PKS H Mohammad Sohibul Iman dan Ketua Majelis Syura PKS, Habib Dr Salim Segaf Al Jufri.(zai)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *