Pelebaran Sungai Cempaka Harus Dimusyawarahkan dengan Warga

Waktu Baca : 2 menit
Wakil Ketua Komisi III DPRD Banjarbaru, Taufik Rachman

Banjarbaruklik – Pemerintah Kota Banjarbaru berencana melakukan program pelebaran sungai di wilayah rawan banjir di Cempaka. Namun salah satu kendala yakni masih maraknya pemukiman warga yang bermukim di bantaran sungai.

Skema yang juga disebut akan dilakukan Pemko, yakni melakukan pembebasan lahan bagi rumah warga yang di bantaran sungai. Ataupun solusinya juga dilakukan pemangkasan beberapa bangunan yang masuk areal pelebaran.

Read More

Atas hal ini, Wakil Ketua Komisi III DPRD Banjarbaru, Taufik Rachman angkat bicara. Menurut legislator Partai Golkar yang juga dari Dapil Cempaka ini bahwa hal ini harus dilakukan tanpa tergesa-gesa.

“Menurut saya hal ini harus dilakukan musyawarah yang panjang. Tujuannya yakni agar dapat win-win solution, antara masyarakat dengan pemerintah,” pandang Taufik.

Karena hal ini ucap Taufik akan langsung bersinggungan dengan masyarakat yang sudah lama berdiam di sana. “Harus ada pembicaraan dari hati ke hati, agar tujuannya bisa tercapai dengan baik.”


Taufik juga mendorong agar pemerintah dapat mendengarkan masukan dengan warga. Khususnya mereka yang langsung bersinggungan dengan sungai.

“Kita perlu mendengarkan juga dengan warga yang terkena banjir. Karena yang terkena banjir belum tentu tempat tinggalnya dekat dengan sungai,” tambahnya.

Terakhir, baginya semua harus terlibat dalam musyawarah ini. “Baik dari dinas terkait dan yang paling penting tokoh masyarakat itu sendiri,” pungkasnya.(*)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *