PARAH…! Kasat Narkoba Bilang Tak Satupun Daerah di Banjarbaru Bersih dari Narkoba

Waktu Baca : 2 menit
PARAH...! Kasat Narkoba Bilang Tak Satupun Daerah di Banjarbaru Bersih dari Narkoba
Ilustrasi Narkoba

BANJARBARUKLIK.COM – Kasat Narkoba Polresta Banjarbaru AKP Sumardi menyatakan di Banjarbaru tak ada satupun kelurahan yang bersih dari Narkoba. “Semua wilayah di Kota Banjarbaru tidak ada yang bersih dari Narkoba,” ujarnya seperti dikutip dari laman kalsel.prokal.co, Senin 15 Agustus 2016.

Karenanya kata dia, pelajar dan pihak sekolah diimbau untuk meningkatkan sendi-sendi keagamaan sebagai benteng utama pencegahan penyalahgunaan narkoba. Dia menegaskan pentingnya nilai-nilai keagamaan sebagai benteng awal dalam menghindari penyalahgunaan narkoba.

Read More

Menurut laporan BNN Banjarbaru, sudah ada puluhan siswa yang terindikasi sebagai pengguna narkoba. Bahkan dari data itu terungkap 12 diantaranya adalah pelajar perempuan SMP dan SMA.


Baca juga : Ihwanul Muslimin Bakal Bangun Pesantren Narkoba di Kota Banjarbaru 

Kabid Dikdas Edy Yuana Pribadi menyampaikan pengaruh buruk penyalahgunaan narkoba jelas berdampak pada perkembangan karakter, khususnya di kalangan pelajar. Pelajar dan para dewan guru, khususnya kepala sekolah harus dapat mendeteksi dini apabila ada ciri-ciri siswa terindikasi menyalahgunakan narkoba.

“Kenali ciri–cirinya, segera ambil tindakan untuk segera mendapatkan penanganan agar dapat pulih dan kembali belajar,” harapnya.

Kabid Penegakan Produk Hukum Daerah Satpol PP Banjarbaru Muhammad Bahrain, menyampaikan sosialisasi ini penting. Setidaknya, para pelajar yang terlibat penyalahgunaan narkoba harus segera mendapatkan penanganan lebih lanjut. Setelah pulih mereka bisa kembali belajar.

“Jangan langsung diberhentikan. Direhabilitasi, sudah pulih, ia tetap harus kembali sekolah,” ujarnya.  (admin)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *