Langka, Harga gas 3Kg di Banjarbaru Tembus Sampai 48 Ribu Rupiah Per Tabung

Waktu Baca : 3 menit
ANTREAN GAS 3KG : Mulai langka, harga gas di daerah Banjarbaru dan sekitarnya melambung sampai 48 ribu rupiah





Banjarbaruklik – Gas elpiji tiga kilogram di Banjarbaru mulai langka. Stok di kios-kios sudah kosong. Kalaupun ada, harganya sangat mahal.

Satu tabung gas tiga kilogram di kios-kios kecil yang mengecer harganya tembus Rp 48 ribu. Artinya kenaikan lebih dari 100 persen dari harga awal di Pangkalan yang hanya berkisar Rp 18 ribu.

Read More

Hal ini sangat mengagetkan Maimunah seorang warga di Palam Banjarbaru. Ketika dia kehabisan gas dan membeli dia disuruh bayar oleh Kios tersebut sebesar Rp 47 ribu.

“Apa gak salah dengar ya,? Kok mahal gini,” tanya Maimunah keheranan.

Menurut jawaban dari pedagang kios bahwa gas memang mahal. Sebab untuk memperolehnya harus antre.

“Ya antre dan sudah pesan jauh hari. Kalau tidak pesan gak dapat jatah,” kata dia.

Ya, Pengecer sendiri nampaknya lebih mudah mendapatkan gas bersubsidi, dibandingkan masyarakat umum. Sebab, ketika di pangkalan kosong. Mereka justru masih mempunyai stok.

Mukmin, salah satu pedangan pentol di Bundaran Palm Banjarbaru menuturkan serupa. Bahkan dirinya beli di kios harganya Rp 48 ribu.

“Kalau saya pedagang pentol untuk jualan ya mau tidak mau harus beli meski mahal,” tandasnya.

Beda dengan pedagang pentol lainnya, Sahri. Disebutka Sahri bahwa gas mahal itu berimbas kepada dagangannya.

“Karena mahal pentolnya saya buat makin kecil, soalnya tak bisa lagi nutupi operasional kalau pakai gas Tiga kilogram mahal soalnya bahkan sampai tembus Rp 40 ribu harganya di eceran,” lontar Sahri.

Kepala Dinas Perdagangan Banjarbaru Abdul Basid melalui Kabid Perdagangan Anshori, Senin (19/8/2019) tak menampik bahwa ada oknum pengecer sebagai perpanjangan tangan dari pangkalan ke kios-kios. Namun pihaknya tidak bisa melacak keberadaan mereka.

“Kemungkinan para pengecer tidak bisa banyak menjual gas ke kios-kios, sebab pihak kepolisian selalu mengawasi pangkalan,” lontarnya.

Meski ada oknum-oknum pengecer, dia memastikan masih banyak pangkalan yang mengutamakan rakyat miskin.

“Kami pernah turun ke pangkalan, mereka bilang mengutamakan masyarakat daripada pengecer. Tapi, pengecer ini bukan hanya dapat barang dari pangkalan. Kadang membeli ke warga yang dapat jatah berlebih,” tandasnya.

Diketahui Harga Eceran Tertinggi ( HET) gas Tiga kilogram hanya Rp 17. 500. Namun di eceran bisa tembus Rp 48 ribu.

Bahkan kondisi kosong meluas sampai se kelurahan Guntung Manggis dan Landasan Ulin.

Kabid Perdagangan Anshori, juga berencana melaporkannya ke Pertamina untuk operasi pasar.

“Ya, terima kasih info nya. Biasanya ini efek Banjarbaru dan Martapura langka juga. Jadi daerah sana yang paling tinggi harganya,” kata dia.(*)

sumber : tribunnews

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *