KPH Balangan Hijaukan Alam Bersama SDN 1 Paringin Selatan

Waktu Baca : 2 menit

Banjarbaruklik – KPH Balangan melaksanakan Penanaman Bersama Jajaran Guru dan Siswa-Siswi dari SDN 1 Paringin Selatan yang bertempat dilingkungan Sekolah SDN 1 Paringin Selatan, pada Jum’at (11/03).

Dalam Penanaman tersebut KPH Balangan dipimpin Kasi Perlindungan Hutan beserta seluruh jajaran Staf KPH turut hadir , dan mendapatkan sambutan yang luar biasa antusias dari Guru dan Siswa-Siswi serta disambut langsung oleh Kepala Sekolah SDN 1 Paringin Selatan.

Read More

Dalam sambutan nya Muhammad Suriadie, S. Pd Selaku Kepala Sekolah SDN 1 Paringin Selatan mengatakan ” Saya ucapkan terimakasih, kepada KPH Balangan dan rekan-rekan yang talah hadir, sehingga acara ini bisa terlaksana.
Dengan adanya kegiatan ini mari kita bersama sama menjaga dan melestarikan lingkungan kita dan menumbuhkan rasa semangat kepada siswa-siswi untuk selalu mencintai alam kita” Ungkap nya.

Dalam penanaman ini KPH Balangan mendistribusikan bibit berjumlah 125 batang, terdiri dari Trembesi, Mahoni, Spathodea, Sengon, Jengkol, Jambu Mete, Langsat dan Kasturi serta Bibit-bibit Produktif (Alpukat, Jambu Air, Jeruk Nipis, Mangga, Rambutan).

M. Emir Faisal, S. HUT Selaku Kasi Perlindungan Hutan mengungkapkan” Alhamdulillah, kami ucapkan terima kasih atas partisipasi dari adik-adik dan seluruh jajaran Guru SDN 1 Paringin Selatan yang begitu luar biasa antusias dan Penuh semangat dalam melakukan Penanaman ini.

Kedepan nya semoga penanaman ini terus berlanjut dan memberikan kita semua rasa kepedulian terhadap lingkungan kita sehingga tercipta lah lingkungan yang asri untuk kita semua” tutupnya.

Sumber: https://www.facebook.com/DishutProvKalsel

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *