Jalan Baru Tembus Panglima Batur Karang Anyar Akhir November ini Rampung

Waktu Baca : 2 menit
SELESAI – Jalan Baru Tembus Panglima Batur Barat – Jalan Karang Anyar telah selesai pengerjaannya di akhir November ini.

Banjarbaruklik – Proses pengerjaan jalan baru Panglima Batur tembus jalan Karang Anyar Banjarbaru, akhirnya rampung akhir November 2019 ini.

Jalan dengan panjan 550 meter dan lebar 10 meter ini, nantinya akan digunakan sebagai jalur penunjang. Dari dalam Kota Banjarbaru menuju Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin di Banjarbaru.

Read More

Hal ini disampaikan Kepada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota Banjarbaru, Jaya Kresna melalui Kabid Bina Marga Eka Yuliesda kepada Banjarbaruklik, Rabu (27/11) siang.

“Jalan Baru tembus Panglima Batur, ke Karang Anyar itu sudah selesai semua. Termasuk pengaspalan dan drainasenya. Hanya sedikit finishing saja, terkait pemasangan rambu dan Penerangan Jalan Umum (PJU). Nanti Dinas Perhubungan yang menangani itu,” ungkapnya.

Dia menejelaskan, sebenarnya target penyelesaian Jalan Baru disamping Kantor UIW PLN Kalselteng ini.  Sebenarnya ditargetkan akan diselesaikan pada bulan Desember nanti. Tapi pihaknya sudah dapat merampungkan jalan ini pada akhir November 2019 ini.

Perlu diketahui, anggaran pembangunan jalan baru tembus Panglima Batur Barat ini. Dengan total anggarannya APBD Kota Banjarbaru Rp 3,9 Miliar. Rinciannya anggaran 2018 sebesar Rp 600 Juta dan anggaran 2019 sebesar Rp 3,3 Miliar.

Selain itu pergantian pagar dan rumah dinas PLN UIW Kalselteng, dengan biaya  sebesar Rp 2,2 Miliar. Dengan total biaya Pembangunan jalan dan pembangunan jalan dan pembebasan sebesar Rp 6,1 Miliar.

Saat Banjarbaruklik melakukan pemantauan dilapangan, Rabu (27/11) siang. Masih terlihat para pekerja sedang melakukan penyelesaian jalan dan melakukan pembersihan bekas material di badan jalan.(zai)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *