BIN Kalsel Kembali Gelar Vaksinasi Anak di SDN LUT 1 Banjarbaru

BIN Kalsel Kembali Gelar Vaksinasi Anak di SDN LUT 1 Banjarbaru
Waktu Baca : 2 menit

Banjarbaruklik – Badan Intelijen Negara (BIN) Daerah Kalimantan Selatan kembali gelar vaksinasi untuk pelajar untuk anak usia 6 sampai 11 tahun di SDN 1 Landasan Ulin Timur, Kamis (10/2/2022).

Kepala BINDA Kalsel Brigjen Pol Dr Heri Armanto mengatakan pelaksanaan vaksinasi ini selain bentuk dukungan dan membantu program pemerintah untuk meningkatkan imun tubuh masyarakat juga menciptakan herd immunity.

Read More

Ia berharap vaksinasi dosis kedua untuk pelajar kali ini bisa berjalan dengan lancar. Pelaksanaan vaksin juga turut mendukung pembelajaran tatap muka (PTM) di Kota Banjarbaru.

 

BIN Kalsel Kembali Gelar Vaksinasi Anak di SDN LUT 1 Banjarbaru

BIN Kalsel sebelumnya juga telah menggelar vaksinani dosis pertama pada bulan Januari lalu di SDN 1 Landasan Ulin Timur yang turut dihadiri oleh Walikota Banjarbaru H M Aditya Mufti Ariffin SH MH.

Sementara itu, Kepala SDN 1 Landasan Ulin Timur Kota Banjarbaru H Nurhilaliyah SPd mengatakan bahwa pelaksanaan vaksinani berjalan seperti yang diharapkan.

“Alhamdulillah vaksinasi dosis kedua kali ini berjalan lancar. Ada sebanyak 450 anak yang divaksin,” ucapnya.

Ia berharap dengan vaksinasi dosis kedua ini pelaksaan PTM bisa digelar 100% lagi. “Karena kemarin kita sudah sempat melaksanakan PTM 100% sekitar tiga minggu, saat ini kita kembali 50%,” tambahnya.

H Nurhilaliyah mengatakan ada tiga siswa yang tidak bisa mengikuti vaksinani karena yang bersangkutan memiliki penyakit penyerta (komorbit). (Adl)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *