Bantu Tangani Covid-19, Masjid dan Perkantoran Disemprot Disinfektan

Waktu Baca : 2 menit
DISEMPROT: PDAM Intan Banjar melakukan penyemprotan disinfektan di salah satu masjid di Banjarbaru.

Banjarbaruklik – Pandemi Covid-19 berdampak di semua sektor. Kantor-kantor pelayanan terganggu, bahkan hingga tempat ibadah. Hal inilah yang membuat PDAM Intan Banjar tergerak untuk membantu percepatan penanganan Covid-19 di Banua.

Akhir Maret 2020 tadi, PDAM Intan Banjar punya tugas sampingan selain menjadi operator air bersih. Biasanya menjadi tukang leding, kini menjadi tukang semprot disinfektan. Karyawan Sekretariat PDAM Intan Banjar sejak pagi sudah berkeliling ke kantor-kantor pelayanan di Banjarbaru maupun Kabupaten Banjar.

Read More

Kabag Sekretariat dan IT PDAM Intan Banjar Nedy Faderiyanie mengungkapkan, sesuai surat edaran imbauan Gubernur Kalsel, Bupati Banjar dan Walikota Banjarbaru, semua instansi wajib membantu penanganan Covid-19.

“Kita melakukan penyemprotan disinfektan. Terutama di ruang pelayanan terpadu. Disinfektannya kita produksi sendiri di instalasi Peramuan,” pungkasnya.

Selain itu, PDAM Intan Banjar juga menyediakan hand sanitizer, tempat cuci tangan dan juga melakukan pengukuran suhu tubuh bagi siapa pun yang datang ke PDAM Intan Banjar. “Petugas standby di depan pintu gerbang PDAM untuk mengukur suhu tubuh siapa pun yang datang. Baik itu karyawan, tamu, maupun pelanggan. Petugas sendiri kami lengkapi dengan faceshield,” ujarnya, Senin (22/6) kemarin.

Selain penanganan Covid-19 di PDAM, petugas ungkap Neddy juga diminta untuk melakukan penyemprotan di perkantoran lainnya. Seperti di Kantor Bupati Banjar, DPRD, Polres dan lainnya. Selain itu juga dilakukan penyemprotan di masjid dekat kantor PDAM Intan Banjar.

“Ini bentuk partisipasi dan kepedulian PDAM Intan Banjar dalam pencegahan merebaknya Virus Corona (Covid-19),” ujarnya. (abi)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *